10 Juni 2023
LIEN TING KUNG SASANA MANDIRI KECAMATAN MAOSPATI MENGADAKAN SENAM BERSAMA DI LAPANGAN DESA GULUN
Sabtu (10/06/2023) pagi, komunitas senam terapi Ling Tien Kung sasana mandiri kecamatan Maospati menggelar latihan bersama bertempat di Lapangan Desa Gulun telah dilaksanakan kegiatan senam Ling Tien Kung.Berdiri sejak tahun 2017 terapi yang berasal dari China ini memiliki visi dan misi untuk menyehatkan masyarakat tanpa obat tanpa alat dan tanpa ragat.
Kegiatan ini dihadiri oleh kelompok senam Ling Tien Kung Desa Gulun, Desa Tanjungsepreh, Desa Sugihwaras dan Desa Malang. Lebih dari 100 orang peserta yang datang tampak kompak mengenakan pakaian biru putih sebagai ciri khas komunitas senam terapi Ling Tien Kung. Gerakan yang sederhana dan mudah ditirukan yakni empet empet anus dan jinjit – jinjit menjadi rahasia senam terapi ling tien kung yang mampu membangun metabolisme dalam tubuh agar normal dan sehat.
Menurut Bapak Sudiyanto selaku kepala Desa Gulun mengatakan tujuan mengundang beberapa kelompok senam Ling Tien Kung untuk mempererat silahturahmi antar peserta senam Ling Tien Kung di Kecamatan Maospati.